PENINGKATKAN KETERAMPILAN BERBICARA DENGAN MENGGUNAKAN METODE PEMBERIAN TUGAS DALAM MATERI PELAJARAN MENANGGAPI CERITA
Abstract
Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas ( PTK ).Penelitian di SDIT Ash-Sholihin ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui apakah dengan menggunakan metode pemberian tugas dalam pembelajaran Bahasa Indonesia dapat meningkatkan keterampilan berbicara siswa di kelas V SDIT Ash-Sholihinpada materi pembelajaran menanggapi cerita tentang peristiwa. Subjek dalam penelitian ini siswa kelas V SDIT Ash-Sholihin tahun ajaran 2017-2018 sebanyak 29 orang terdiri dari 16 siswa perempuan dan 13 siswa laki-laki. Instrumen penelitian yang digunakan adalah lembar observasi kegiatan pembelajaran, lembar observasi keterampilan berbicara siswa dan instrumen tes hasil belajar dalam bentuk soal. hasil observasi pada kegiatan Pretest menunjukkan bahwa skor yang didapat siswa sebesar 1234 atau sekitar 43%. Di siklus II skor yang didapat siswa sebesar 1800 atau sekitar 62% mengalami peningkatan dari pretest sebesar 19%. Dan di siklus II skor yang diperoleh siswa sebesar 2548 atau sekitar 88% mengalami peningkatan dari siklus I sebesar 36%.s