SOSIALISASI PENTINGNYA MEMAHAMI JENIS KARAKTER ANAK USIA DINI BAGI PARA GURU PAUD
Abstract
Guru pendidikan anak usia dini memegang peranan penting dalam pembentukan karakter bagi anak usia dini. Karakter dapat dikembangkan sedini mungkin, agar selanjutnya tinggal mengokohkan karakter yang sudah tertanam pada setiap anak usia dini. Pengasuhan yang diberikan pada anak usia dini juga perlu memperhatikan berbagai prinsip pendidikan yang disesuaikan dengan tahapan perkembangan anak usiadini. Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk mengatasi permasalahan yang ada di PAUD AL MIRAH, terutama masalah yang terjadi pada guru PAUD tentang kurangnya pemahaman guru untuk mengenal berbagai jenis – jenis karakter, cara menamkan karakter dari anak usia dini, yang menyebabkan guru tidak bekerja secara profesional dalam menjalankan tugas dan perannya dikelas, sehingga anak merasa mudah bosan saat berada disekolah dan tidak bisa berkomunikasi dengan baik bersama guru dan teman sebayanya. Untuk mengatasi permasalahan ini maka diadakan sosialisasi tentang pemahaman dan penerapan kepada guru PAUD untuk mengetahui apa saja jenis- jenis karakteristik anak usia dini serta bagaimana contoh dan cara guru mengatasi masalah yang terjadi pada anak paud, baik itu didalam kelas maupun diluar sekolah, sehingga anak merasa senang dan mendapatkan perhatian dari guru.