PEMANFAATAN GEMA CERMAT SEBAGAI UPAYA DALAM MENINGKATKAN PENGETAHUAN TENTANG OBAT DI MIS. ASTHOFFAINA

  • Rafita Yuniarti Universitas Muslim Nusantara Al Washliyah
  • Sugiar Sugiar Universitas Muslim Nusantara Al Washliyah
  • Siswati Siswati Universitas Muslim Nusantara Al Washliyah
Keywords: Gema Cermat, MIS Asthoffaina, Pengetahuan, Obat

Abstract

Gerakan Masyarakat Cerdas Menggunakan Obat (GeMa CerMat) adalah kegiatan yang dimaksudkan untuk meningkatkan pengetahuan, pemahaman, dan keterampilan masyarakat dalam memilih, mendapatkan, menyimpan dan menggunakan obat dengan benar. Madrasah Ibtidaiyah Swasta (MIS) Asthoffaina adalah sebuah sekolah di bawah naungan Yayasan Pendidikan Ar-Ridha yang terletak di Desa Sidomulyo Kecamatan Biru-Biru Kabupaten Deli Serdang Sumatera Utara. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan siswa tentang obat agar tercapai penggunaan obat yang benar dan aman. Kegiatan ini dilaksanakan dengan cara memberikan penyuluhan tentang obat menggunakan brosur obat, pengenalan obat melalui pelatihan penggolongan obat dan pengukuran tingkat pengetahuan dengan menggunakan kuesioner. Hasil kegiatan ini menunjukkan peningkatan pengetahuan sebesar 40%, dimana siswa dapat menjawab pertanyaan dengan benar (nilai100 poin).

Published
2022-04-07