NANOKRISTAL KARBON AKTIF LIMBAH KULIT PISANG DAN KEMAMPUANNYA DALAM MENURUNKAN KADAR LOGAM FE PADA AIR TERCEMAR
Abstract
Penelitian ini dilakukan untuk menghasilkan nanokristal karbon aktif limbah kulit pisang yang memiliki struktur kristal yang dapat menurunkan kadar logam Fe yang terkandung pada air tercemar. Telah dilakukan pengukuran dari sampel karbon aktif limbah kulit pisang dengan menggunakan X-Ray Diffraction (XRD) dan Pengujian kualitas air terhadap kadar Fe dengan Atomic absorption Spectrophotometer (AAS). Didapatkan hasil pengukuran XRD yakni struktur kristalnya dengan fasa karbon berukuran sekitar 20 nm – 50 nm pada puncak grafik di (100), (85), dan (75). Aktivasi karbon aktif limbah kulit pisang ini dilakukan secara fisika dan kimia. Secara fisika dengan suhu tinggi dan secara kimia dengan menggunakan aktivator HcL. Air tercemar logam berat Fe diberi perlakukan oleh sampel karbon aktif sebanyak 3 variasi massa yakni dengan 0.5 g, 1,0 g, dan 1.5 g.. Didapatkan hasil maksimum pada 1,5 g dengan nilai baku air 1,016 mg/l.