KONTRIBUSI BIMBINGAN KELOMPOK DALAM MENINGKATKAN ETIKA KOMUNIKASI SISWA

  • Enny Fitriani, Nurasyah UMN Al Washliyah

Abstrak

Kemajuan teknologi yang menyebabkan memudarnya kebudayaan timur dan lunturnya norma-norma kesantunan dalam segala hal, sehingga memberikan pengaruh buruk bagi masyarakat, khususnya kaum pelajar, karena masa remaja merupakan masa transisi dari anak-anak keremaja membuat emosi mereka mudah berubah-ubah atau tidak stabil. Hal inilah yang menyebabkan para remaja mudah sekali terpengaruh dalam segala hal, sehingga etika berkomunikasi merekapun sudah memudar. Penelitian ini untuk mengetahui manfaat bimbingan kelompok dalam meningkatkan etika komunikasi siswa, penelitian ini dikategorikan ke dalam penelitian pra eksperimental (Pra -Experiment Design), dengan rancangan eksperimen yang digunakan dalam penelitian ini adalah The One Group Pratest Posttest. Penelitian ini melibatkan dua jenis variabel.Variabel bebas adalah Bimbingan Kelompok, variabel terikatnya adalah Etika Berkomunikasi. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes angket etika komunikasi serta layanan bimbingan kelompok dan dianalisis dengan mengunakan statistik deskriptif.

Diterbitkan
2018-08-02