AN ANALYSIS OF TECHNOLOGY IMPACT TOWARD THE HUMAN LIFE AS REFLECTED INTHE NOVEL INFERNO “BY DAN BROWN “

  • Tania Ayu Shafira, Dewi Nurmala UMN Al Washliyah

Abstrak

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis bagaimana dampak teknologi terhadap kehidupan manusia sebagaimana tercermin dalam novel "Inferno". Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif. Data dikumpulkan melalui membaca novel, perpustakaan, menonton film, dan riset internet. Penulis menemukan dampak teknologi pada kehidupan manusia yaitu populasi manusia yang berlebihan telah merusak alam dan bahkan peradaban mereka sendiri. Satu-satunya cara adalah menghancurkan sebagian umat manusia demi keselamatan manusia itu sendiri dan demi keselamatan bumi (alam), semua itu terjadi karena semakin canggihnya teknologi dalam kehidupan manusia. Teknologi telah membantu manusia untuk hidup lebih lama. Semakin banyak manusia dan semakin lama durasi hidup manusia di dunia, maka semakin banyak pula populasi di dunia, hal itu dapat menyebabkan kerusakan dunia karena dapat menyebabkan krisis makanan dan bahaya untuk alam. Selain itu penulis juga menemukan aliran teknologi yang ada dalam novel yaitu transhumanis. Transhumanis adalah aliran teknologi gerakan intelektual, semacam filsafat yang dengan cepat berakar dalam komunitas ilmiah. Gerakan itu pada dasarnya menyatakan bahwa manusia harus menggunakan teknologi untuk mengatatasi kelemahan bawaan dalam tubuh manusia. Dengan kata lain, langkah selanjutnya dalam evolusi manusia adalah mulai merekasaya diri sendiri secara biologis. Secara fundamental mentransformasi kondisi manusia, dengan mengembangkan dan membuka lebar ketersediaan teknologi untuk memajukan dengan secara luar biasa kemampuan manusia baik dari segi intelektual, fisik dan psikologis, atau dengan kata lain menjadikan manusia biasa menjadi "manusia super".

Diterbitkan
2019-09-30