DESAIN ASESMEN ALTERNATIF MATEMATIKA SD

  • Sukmawarti Sukmawarti Universitas Muslim Nusantara Al Washliyah
  • Siti Khayroiyah Universitas Muslim Nusantara Al Washliyah

Abstrak

Asesmen merupakan bagian integral dari kurikulum. Pelaksanaan kurikulum tidak terlepas dari kegiatan asesmen. Asesmen matematika merupakan perangkat pembelajaran matematika yang berguna bagi guru sebagai refleksi dan untuk mengetahui kompetensi matematika siswanya. Oleh karena itu perlu didesain asesmen alternatif, yang dapat mengukur pencapaian pengetahuan dan keterampilan secara utuh dan terpadu dengan kompetensi sikap, serta memuat nilai-nilai budaya.
Namun asesmen yang diterapkan guru masih belum sesuai dengan apa yang diujikan atau yang distandarkan. Pengukuran kompetensi siswa masih terfokus pada aspek pengetahuan. Masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana efektivitas implementasi model asesmen alternatif berbasis budaya pada pembelajaran matematika SD yang dapat mengukur kompetensi sikap, pengetahuan, dan keterampilan secara terpadu. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui efektivitas implementasi model asesmen alternatif berbasis budaya pada pembelajaran matematika SD serta mengetahui respon guru dan siswa terhadap pemakaian asesmen alternatif matematika berbasis budaya. Jenis penelitian ini adalah penelitian pengembangan model Borg and Gall, melalui tahapan Define, Design, dan Develop. Model Asesmen alternatif yang telah divalidasi (expert apprais) oleh 2 orang validator yang kompeten pada bidang pendidikan matematika dan antropologi sosial, serta diterapkan pada siswa SD Al Washliyah 2 Proyek UNIVA Medan. Data yang diperoleh dari penerapan tersebut dianalisis secara kualitatif. Berdasarkan hasil analisis data diperoleh model asesmen alternatif matematika SD berbasis budaya layak diimplementasi sebagai model asesmen alternatif pada pembelajaran matematika SD.

Diterbitkan
2021-01-20