SOSIALISASI TEHKNIK JIGSAW UNTUK MENINGKATKAN PERKEMBANGAN SOSIAL ANAK USIA DINI KEPADA TENAGA PENGAJAR TAMAN KANAK-KANAK DI TK SETIA BUDI ABADI KELURAHAN SIMPANG TIGA PEKAN KECAMATAN PERBAUNGAN KABUPATEN SERDANG BEDAGAI PROVINSI SUMATERA UTARA

  • Aminda Tri Handayani Universitas Muslim Nusantara Al Washliyah
  • Dahlia Sirait Universitas Muslim Nusantara Al Washliyah
  • Faridha Universitas Muslim Nusantara Al Washliyah

Abstrak

Menghadapi tantangan pada abad ke 21, anak TK perlu dipersiapkan mencapai tingkat perkembangan yang optimal meliputi seluruh aspek perkembangan, salah satunya adalah aspek perkembangan sosial. Guru-guru sebagai ujung tonggak pendidikan anak di sekolah perlu diberi pembekalan pemahaman dan kemampuan merancang tehnik belajar. Salah satu tehnik belajar untuk mengembangkan aspek perkembangan sosial anak adalah melalui tehnik jigsaw. Tehnik jigsaw ini sendiri adalah salah satu tipe pembelajaran kooperatif di mana pembelajaran melalui penggunaan kelompok kecil siswa yang bekerja sama dalam memaksimalkan kondisi belajar untuk mencapai tujuan belajar. Metode pelaksanaan kegiatan program pengabdian kepada masyarakat ini adalah (1) memperkenalkan tehnik jigsaw kepada guru TK, (2) memberikan penjelasan tentang langkah-langkah tehnik jigsaw (3) memberikan penjelasan tentang aturan main yang ada dalam tehnik belajar jigsaw (4) memberikan contoh pelaksanaannya. (5) menerapkan tehnik jigsaw dalam proses pembelajaran di kelas, (6) mengevaluasi guru TK dalam menerapkan tehnik jigsaw di kelas. Hasil yang diperoleh berjalan dengan lancar dan baik, terlihat dari apresiasi guru TK selama mengikuti kegiatan sosialisasi. Diharapkan kedepannya guru dapat menerapkan tehnik jigsaw dalam pembelajaran sehari-hari  untuk meningkatkan perkembangan sosial anak TK Setiabudi Abadi Perbaungan.

Diterbitkan
2020-09-02