PENYULUHAN BISNIS PLAN BAGI PELAKU USAHA KECIL DALAM MENGHADAPI PANDEMIK COVID-19 DI KELURAHAN MABAR KECAMATAN MEDAN DELI
Abstrak
Kelurahan Mabar Kecamatan Medan Deli Kota Madya Medan merupakan kelurahan yang terdapat beberapa pelaku usaha yang berdampak pada pandemik COVID 19 yang mengakibatkan beberapa pelaku usaha tersebut mengalami kesulitan dalam usaha. Untuk mengatasi hal tersebut pada pengadian masyarakat yang dilakukan kepada para pelaku usaha kecil yang ada di kelurahan Mabar dengan memberikan beberapa pemahaman materi yang berkaitan dengan pembuatan bisnis plan atau perencanaan bisnis. Hal ini dilakukan bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan pemahaman kepada pelaku usaha kecil yang ada di kelurahan Mabar supaya dapat melakukan adaftasi dan dapat mengatasi persoalan-persolana yang ada khususnya persoalan ekonomi yang terdampak pada COVID 19 ini. Tahapan-tahapan yang dilakukan pada pengabdian ini adalah tahap persiapan yaitu kegiatan survey tempat pelaksanaan, pembentukan tim pelaksanaan, pembuatan proposal, berkoordinasi dengan tim, dan Persiapan pelaksanaan kegiatan pengabdian masyarakat; untuk tahapan pelaksanaan yaitu dengan memberikan penyuluhan beberapa materi yaitu materi mencari ide bisnis dalam usaha, materi aspek pasar dalam usaha, materi aspek produksi dan aspek pemasaran, dan materi serta aspek keuangan; tahap evaluasi yaitu dengan memberikan beberapa angket kepada peserta sebelum dan sesudah acara kegiatan pengabdian dengan beberapa pertanyaan yang ada berdasarkan indikator kegiatan pengabdian. Hasil dari pengabdian ini memberikan hasil yang baik dimana target luaran telah tercapai sesuai dengan indikator yang telah ditetapkan.